Dari 26 hero yang ada di Mobile Arena sementara ini, ternyata 4 hero ini adalah yang terkuat di Mobile Arena. Kamu setuju?
Meski belum terlalu banyak hero yang dirilis di Mobile Arena, namun kita para pemain tentu sedikit demi sedikit sudah mulai bisa memetakan bagaimana meta permainan. Tak cuma strategi, atau cara build arcana, hero juga merupakan salah satu elemen metagame. Dari 26 hero yang ada di Mobile Arena, empat hero ini bisa dibilang hero terkuat di Mobile Arena saat ini!
Butterfly
Assassin yang satu ini terkenal dengan burst damage miliknya yang bisa membuat siapapun yang lengah langsung tewas. Berkat skillsetmiliknya, tak diragukan lagi hero ini terbilang sebagai hero terkuat. Pasif Assassin yang bisa kurangi cooldown dan sembuhkan HP ketika dapat kill dan assist, serta ditambah skillBackstab yang bisa kurangi damage masuk dan tambah movespeed ketika sedetik setelah menggunakannya, membuat Butterfly sangat mengerikan.
Alhasil, jika pemainnya cukup lihai, Butterfly bisa mudah keluar masuk pertarungan, dan bikin kelabakan para backliners seperti para mage, Mganga, Payna, Azeenka, atau para archerseperti Yorn.
Payna
Selanjutnya ada si Payna, hero mage yang mendapat predikat hero terkuat berikutnya. Meski Payna tak punya burst-damage yang mematikan, namun hero ini bisa dibilang jadi mage support kuat secara konsisten.
Forest Sentry bisa mematikan apabila ada musuh yang lengah, dan memberi stun berantai layaknya Paralyzing Cask milik Witch Doctor di Dota 2. Ada kawan yang sekarat? Gunakan Healing Light yang bisa melindungi kawan-kawan dari serangan mematikan. Diserang Butterfly atau assassin lainnya? Tenang, ada Nature’s Rally yang bisa bantu tahan damage dari musuh, sambil melukai siapapun yang memasuki area Nature’s Rally
Thane
Dari semua tank yang ada di Mobile Arena, tak diragukan lagi bahwa Thane adalah yang terkuat dari semua. Selain ia bisa lebih tahan dengan damage yang masuk, ia pun memiliki skill yang cukup sakit dan mematikan bagi mereka yang malang terjebak oleh serangan Thane.
Salah satu hal yang membuat ia jadi salah satu tank terkuat, adalah skill pasifnya, Royal Power. Skill pasif tersebut membuat ia memulihkan HP kembali ketika HP miliknya turun di bawah 30%. Dengan tambahan berbagai item lain, tentu hal tersebut akan membuat Thane semakin sulit dilukai dan tak terkalahkan.
Yorn
Dari 3 hero archer yang ada, Yorn mungkin bisa dibilang jadi hero archer yang paling konsisten dibanding para archer lainnya. Selain bisa bikin bocor HP hero-hero musuh, hero ini pun jadi pilihan salah satunya sangat mudah hancurkan tower musuh.
Fierce Arrow bisa sangat mematikan bagi siapapun yang terjebak di dekat Yorn, ditambah lagi ia juga punya Heavenly Barrage yang cukup mengganggu entah ketika kamu gunakan untuk bertahan atau menyerang area pertahanan musuh.
1 komentar so far
Fasha ngeri tuh
Terimakasi telah mengunjungi blog ini , semoga informasi yang terdapat dalam blog ini bermafaat bagi anda jika informasi yang kalian baca di blog ini bermanfaat silahkan di Share dan beri komentar :)
Perhatian !!!
Berkomentarlah yang baik dan sopan !
jika mengirim link aktif komentar anda akan di anggap spam !
berkomentarlah sesuai topik !
EmoticonEmoticon