Saber adalah hero assasin yang sering dipakai kebanyakan pemain mobile legends, namun untuk menjadi full damage, hero saber harus menggunakan build yang benar. Sehingga dengan kata lain, kita dapat meng-hit lawan dalam satu serangan saja. Bicara build terbaik, mungkin ini yang terbaik menurut saya dan mimpi untuk pentakil kemungkinan dapat tercapai. Build item yang tepat dan disertai strategi yang bagus, hero saber sangat berguna sekali saat kita bermain dalam mode ranked. Keuntungan hero saber adalah dapat mengcover beberapa hero yang sulit di incar, misalnya hero kagura dan fanny. Tentu semua itu dapat terwujud berkat kerjasama tim yang solid.
Dengan kata lain, saat menggunakan build item ini kamu wajib untuk melakukan jungle dengan cepat dan caranya hanya membeli item jungle saat early game. Mungkin sampai disini kamu sudah paham apa maksud yang saya sampaikan tadi. Dan untuk tips dan triknya mungkin nanti akan saya jabarkan dibawah, jadi baca secara perlahan agar kamu bisa menjadi pro saber di mobile legends.
GUIDE HERO SABER TERBARU DI MOBILE LEGENDS
Bicara tentang guide, disini saya akan membagikan guide build dan tips menggunkan saber. Dan untuk gear atau equipmentnya kamu bisa langsung lihat di gambar. Ketika menggunakan build item ini, kamu diwajibkan cepat dalam jungle monster. Sehingga hero saber menjadi lebih kuat dibandingkan hero lainnya.
Item yang cocok digunakan oleh hero saber adalah Bloodlust Axe, magic shoes, hunter strike, magic blade, immortality, dan blade of despair. Kesemua item ini sangat membantu kamu dalam menggunakan hero saber dengan profesional. Emblem yang cocok untuk hero saber adalah physcal assasin dan battle spells yang cocok ialah retributions. Ketika awal game sangat disarankan untuk membeli item jungle dahulu agar kamu dapat farming dengan cepat.
TIPS MENGGUNAKAN HERO SABER DENGAN MUDAH 2017
Saber sangat cocok sekali untuk mendisable hero-hero yang susah di kendalikan, misalnya fanny, harley, kagura dan lain-lain. Meta formasi yang cocok untuk saber adalah bertiga di satu line atau solo line. Tapi terkadang bisa juga di mid, semua itu tergantu lawan yang kamu hadapi dan susunan karakter tim kamu. Dan untuk tips menggunakan saber ini, hanya diperuntukan bagi pemula bukan yang sudah mahir.
- Lakukan jungle dan last creps dengan cepat
- kerjasama tim
- Jika kamu solo, lakukan ulti ketika dalam tower
- Bantu teman yang sedang kesusahan
- Lihat peta mini
- Bangun komunikasi dengan tim
- Hati-hati sama hero disable
Begitulah tips menggunakan hero saber dengan mudah, mungkin tips diatas terlihat sederhana namun hal tersebut sering dilupakan kebanyakan orang. Situasi dan kondisi dapat merubah apapun, jadi lakukanlah cara terbaik bagi kamu. Jika kamu ada pertanyaan lebih lanjut silakan berkomentar dengan bijak dan sekianlah artikel build dan guide hero saber yang terbaru kali ini, trimakasih.
Terimakasi telah mengunjungi blog ini , semoga informasi yang terdapat dalam blog ini bermafaat bagi anda jika informasi yang kalian baca di blog ini bermanfaat silahkan di Share dan beri komentar :)
Perhatian !!!
Berkomentarlah yang baik dan sopan !
jika mengirim link aktif komentar anda akan di anggap spam !
berkomentarlah sesuai topik !
EmoticonEmoticon